Lompat ke isi utama

Berita

PIMPINAN BAWASLU BANDAR LAMPUNG HADIRI WEBINAR "SELEKSI ANGGOTA KPU RI DAN BAWASLU RI PERIODE 2022-2027"

Bandar Lampung - Senin (11/10) Pimpinan Bawaslu Kota Bandar Lampung menghadiri acara Webinar dengan tema "Seleksi Anggota KPU RI dan Bawaslu RI Periode 2022-2027 untuk mengelola Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024 di tengah Pandemi Covid-19" yang diselenggaralan oleh Ditjen Politik dan PUM melalui Via Zoom dengan Narasumber Dr. Drs. Akmal Malik, M. Si Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri, Dr. Nur hidayat Sardini selaku Ketua Departemen Politik dan Pemerintahan FISIP UNDIP, Dr. Al Araf ketua Badan Pengurus Sentra Inisiatif dan Dosen HI Universitas Paramedina, Dr. Aditya Perdana Direktur Executive Pusat Kajian Politik UI dan Sat Mustopo Anggota Komisi II DPR RI. Kegiatan yang dibuka oleh Dr. Drs. Bahtiar, M.Si menyampaikan bahwa tema ini sengaja diangkat dalam mencari dan menyeleksi calon peserta Pemilu untuk mengelola Pemilu da Pilkada serentak 2024 di tengah pandemi Covid-19. Tema ini diangkat karena Pemilu bukan sesuatu yang berdiri sendiri, dalam sistem bernegara. Jadi Pemilu pasti terikat dengan sistem bernegara lainnya. Saat ini negara ga masyarakat tengah menghadapi Covid-19, yang berdampak pada seluruh aspek kehidupan. Harus compartible menyesuaikan dengan situasi yang berubah ini, oleh karenanya tentu membutuhkan penyelenggara Pemilu 2024 yang compatible. Pemerintah membutuhkan yang bisa bersinergi dengan penyelenggara Pemilu yang mampu mengubah proses dan penyelenggaraan Pemilu itu menjadi instrumen untuk menghadapi pandemi Covid-19. Kemudian Dr. Nur hidayat Sardini menyampaikan bahwa Instrumen penguji tim seleksi calon anggota KPU dan Bawaslu RI harus memiliki kapasitas memahami dan kemampuan menerjemahkan konsep besar ke dalam hal yang praktis, selain itu variabel penjaringan perlu mengubah beberapa komponen penilaian yang dipandanv telah usang. Komponen-Komponen tersebut yaitu seperti Self assessments, ujian tulis, tes psikologi dan wawancara. Dalam hal ini tidak hanya mengandalkan forfolio dan generik belaka melainkan menguatkan metode seleksi berbasis Case methode dan Project Base Learning. Sehingga outpun yang diharapkan adalah kompeten dalam skill, manajerial, sosial- kultural. Sosok PP harus berbasis kompetensi, karena kompetensi hal yang mutlak dalam suatu jabatan dan seleksi untuk mencari jabatan. Kompleksitas Pemilu dan Pilkada tahun 2024, hanya mungkin diselenggarakan oleh sosok-sosok PP yang berkualitas. kemudian Dr. Drs Akmal Malik, M. Si menyampaikan bahwa dalam penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada perlu adanya sinergi 6 dari elemen pendukung keberhasilan Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024, yaitu dari penyelenggara Pemilu itu sendiri dalam hal ini KPU, Bawaslu, dan DKPP; Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah; Aparat Keamanan (TNI/Polri, Satpol PP, dan Satlinmas); Pasangan Calon dan Partai Politik; Media/Pers; dan LSM, Ormas serta NGO. Dr. Aditya Perdana menyampaikan mengenai katakter dan kompetensi Calon penyelenggara Pemilu. Dalam hal ini calon penyelenggara Pemilu yang dibutuhkan adalah memiliki karakter yang independen/Mandiri; jujur dan bertanggungjawab; patuh dan tertib hukum; terbuka (Open Mind); dan berpikir kreatif. serta memiliki kompetensi mengenai pengetahuan dan keterpilan Kepemiluan yang memadai; manajer yang terampil dan handal; kolaborasi; inovasi; dan penyelesaian masalah dengan cepat. Selanjutnya Dr. Al Araf menyampaikan bahwa Esensi demokrasi fokus pada dua elemen yaitu Pemilihan yang kompetitif dan kebebasan. Demokrasi memerlukan tingginya level partisipasi politik dalam memilih pemimpin dan derajat kebebasan sipil dan politik. Penyelenggara Pemilu menjadi penting memastikan proses Pemilu 2024 berjalan secara demokratis sehingga dapat meningkatkan kualitas demokrasi. Pandemi da Pemilu di Indonesia, terdapat isu penting yaitu isu SDM terutama soal resiko kesehatan dan isu anggaran. Pemerintah perlu adanya manajemen risiko dan contingensi planning dalam proses Pemilu 2024 dalam menghadapi kemungkinan kondisi terburuk Pandemi Covid-19. #BersamaRakyatAwasiPemilu #BersamaBawasluTegakkanPemilu #BawasluRI #BawasluKotaBandarLampung #SalamAwas
Tag
BERITA